Kamis, 31 Januari 2013

Lihat Aku Dari Sisi Lain

  Tidak mudah tersenyum dan tak banyak bicara, tak pelak orang lain akan langsung menjudge diri saya sebagai seorang yang galak, jutek dan unsos (tidak dapat bersosialisasi dengan sesama). Pepatah mengatakan dont judge a bo0k from its cover, kata-kata ini yang seharusnya diingat-ingat oleh orang-orang yang menjudge saya. padahal sebenarnya seseorang yang pendiam tidak semuanya seperti itu, contohnya saja saya. Tidak murah senyum bukan berarti saya sombong ataupun jutek dan cuek terhadap sekitar, itu  hanya bentuk perlindungan diri saya terhadap diri saya sendiri. orang rapuh seperti saya hampir pasti tidak memiliki teman dekat, hanya teman sekedar kenal, bertukar informasi namun tidak empati.
  Permasalahan yang saya hadapi membentuk diri saya memiliki kepribadian yang menurut saya bukan jutek ataupun cuek tapi tak lebih kepada perlindungan diri, agar orang lain tidak memanfaat kelebihan dan tidak mencemooh kekurangan saya.
  Mengenai kelebihan dan kekurangan itu nikmat terindah yang Tuhan berikan kepada saya. menurut saya kelebihan saya adalah empati yang teramat kepada rekan yang membutuhkan bantuan saya. Kekurangan saya adalah tidak ingin begitu dekat dengan orang lain, karena itu akan menjadi bumerang untuk saya. Saya cenderung akan menyiapkan waktu saya lebih extra kepada seseorang itu tanpa memikirkan bagaimana keadaan saya saat ini.
 Ditusuk dari bekalang atau dikasi hati minta minta jantung hal yang menyakitkan bukan. itu sering terjadi pada diri saya. dari kejadian demi kejadian saya berusaha untuk menjaga jarak terhadap orang membantu seperlunya dan sesuai kapasitas saya dan tidak memaksakan diri.